info berita

Sunday, June 16, 2013

Pangdam IM Aceh Tetap Masih Aman dan Terkendali

Pangdam IM: Walaupun Ada Beberapa Kejadian Penculikan dan Penembakan, Aceh Tetap Masih Aman dan Terkendali

* Kodam IM akan terus memantau lebih intensif perkembangan di Aceh dan terus berkoordinasi dengan Polri guna menciptakan rasa aman, nyaman, dan tenteram dalam lingkungan masyarakat.

Banda Aceh - PANGDAM Iskandar Muda (IM) Mayjen TNI Zahari Siregar menyatakan kondisi Aceh masih kondusif, meski sempat ada pekerja asing (Malcom) yang diculik di Aceh Timur, Selasa (11/6), namun sudah dilepaskan penculiknya dua hari kemudian. Menurut Pangdam, penculikan itu kemungkinan terjadi karena miskoordinasi antara pihak perusahaan dengan masyarakat.

Ia berharap kasus ini menjadi kasus penculikan terakhir di Aceh, seperti yang diutarakan Wakil Gubernur Aceh, Muzakir Manaf kepada Serambi. Jenderal bintang dua itu menjelaskan bahwa menjelang pelaksanaan Pemilu 2014,

Pangdam menyampaikan hal itu kepada wartawan di Banda Aceh, , seusai meresmikan taman bermain sekaligus taman obat-obatan dan buah di lokasi bekas rumah Pangdam IM yang terbakar setahun lalu. Taman itu dinamakan Taman Sejahtera.

No comments:

Post a Comment